Berita Indonesia Terbaru Hari Ini

Bayi Lahir Sungsang, Bisakah Ditangani di Bidan?

Jakarta

Melahirkan bayi sungsang membutuhkan penanganan medis yang khusus, Bunda. Lalu apakah bayi sungsang bisa ditangani oleh seorang bidan? Atau kita harus memilih ke dokter kandungan untuk persalinan?

Idealnya, memasuki usia 36 minggu atau menjelang persalinan, posisi kepala bayi sudah berada di bawah dan memasuki jalan lahir. Nah, pada posisi sungsang, bayi berada dalam posisi yang tidak optimal untuk melawati jalan lahir.

Baca Juga : Ketahui Manfaat Bunda Melakukan Senam Kegel Saat Hamil

Persalinan bayi sungsang bisa berisiko jika dilakukan secara normal. Penanganannya pun ternyata tidak bisa dilakukan oleh seorang bidan lho.




Menurut bidan Dini Octavia Kusuma Wardani, Amd, Keb, ST, MM, posisi sungsang merupakan kondisi patologi yang dialami bayi dalam kandungan. Hanya dokter yang memiliki wewenang dapat membantu proses persalinan ini, Bunda.

“Untuk persalinan bisa ditolong oleh bidan jika benar-benar fisiologi. Bidan tidak boleh menangani kondisi patologi. Posisi bayi sungsang termasuk patologi dan bukan wewenang bidan, kecuali ada kerjasama dengan dokter kandungan,” kata Dini, dalam Live Instagram HaiBunda, Selasa (16/3/21).

Dini menuturkan, Bunda hanya bisa melahirkan di bidan jika kondisi ibu dan bayinya normal. Sebelum melahirkan di bidan, biasanya Bunda akan melakukan sejumlah pemeriksaan kesehatan.

Pemeriksaan ini meliputi skrining awal di laboratorium, termasuk tes darah untuk hepatitis dan HIV. Lalu, posisi bayi dalam kandungan serta kesehatan Bunda akan dilihat untuk memastikan persalinan bisa dilakukan di bidan.

“Hasil laboratorium di awal kehamilan trimester satu dan tiga bagus, pemeriksaan normal tidak ada kelainan patologis, itu bisa ditolong bidan,” ujar Dini.

“Kalau ada tanda-tanda preeklampsia berat, sungsang, ketuban pecah dini, ibu darah tinggi, bidan tidak bisa menanganinya. Tapi, mungkin bisa kolaborasi dengan dokter kandungan kalau ada izin praktik dengan dokter,” sambungnya.

Sama seperti bayi sungsang, bidan juga tidak bisa menangani persalinan dengan operasi caesar, Bunda. Apa penyebabnya?

Baca Juga : 5 Perubahan yang Dialami Ibu Pasca Melahirkan, Bunda Perlu Tahu

Simak juga persiapan dan tips melahirkan normal, dalam video berikut:

[Gambas:Video Haibunda]